Profil






Taman Rekreasi dan Pemandian Taman Suruh terletak di Dsn Wonosari, Desa TAMANSURUH, kecamatan Glagah, yang berjarak kurang lebih 9 km dari kota Banyuwangi ke arah barat.

Tempat ini berada pada ketinggian kurang lebih 1000m dari permukaan laut dan berada di kawasan pegunungan sehingga berhawa sejuk dan berada dalam suasana pedesaan suku asli kota Banyuwangi yaitu Osing


LUASAN TANAH & STATUS
Taman Rekreasi dan Pemandian TAMANSURUH berdiri diatas tanah seluas kurang lebih 5 Ha dengan kondisi tanah berbukit dengan status hak milik sebagian sudah bersertifikat dan sebagian baru akta jual beli
BATAS – BATAS WILAYAH
Taman Rekreasi dan Pemandian Taman Suruh ini berada ditengah – tengah pemukiman penduduk yang penuh dengan suasana pedesaan. adapun batas – batas dari lokasi adalah : areal kebun milik penduduk (barat), perumahan dan sawah (timur), areal sawah milik penduduk (selatan), dan areal peternakan ikan koi milik swasta (utara)
PENCAPAIAN
Taman Rekreasi dan Pemandian Taman Suruh terletak di jalur ring road antara Desa Kemiren dan Kampung Anyar (Perkebunan Kalibendo), sehingga dapat di akses melalui 2 jalur, yaitu jalur langsung dan jalur memutar. kedua jalur ini hanya dilalui oleh angkutan pedesaan namun tidak menutup kemungkinan untuk dilalui angkutan umum
KUALITAS AIR
Berdasarkan hasil uji dan penelitian BTKL (Badan Teknologi Kesehatan Lingkungan) di Surabaya, kualitas air Sumber Taman Rekreasi ini layak minum, dengan kandungan mineral yang sangat minim dan tidak ada endapan, serta suhu rata – rata 12’ – 15’c. air ini oleh masyarakat setempat dipercayai dapat menyembuhkan berbagai penyakit (sehingga dinamakan “SUMBER WARAS”)
KARYAWAN
Karyawan sebagian besar adalah warga Dusun Wonosari, Desa TAMANSURUH sejumlah 20 orang dengan rincian : warga setempat 15 orang dan warga luar 5 orang
KEAMANAN
Dalam pelaksanaan sehari – hari. untuk keamanan nya dibantu tenaga dari Koramil dan Polsek sejumlah 5 orang. dalam saat – saat tertentu, misalnya hari raya, tahun baru, dan sebagainya, dibutuhkan dana tambahan utamanya dana aparat keamanan, kecamatan dan desa, maupun masyarakat yang mencapai 80 - 100 orang
Dengan dilibatkannya warga setempat dan aparat keamanan serta dengan kepedulian sosial perusahaan, maka keamanan Taman Rekreasi dan Pemandian TAMANSURUH ini sangat baik, apabila pada hari – hari besar seluruh parkir kendaraan sepeda motor diserahkan kepada penduduk sekitar sehingga dapat menambah rasa kebersamaan, dan lebih – lebih tiap tahun, Taman Rekreasi dan Pemandian Taman Suruh ini memberikan kontribusi dana terhadap kas desa. hal ini menjadikan masyarakat bersama ikut memiliki dan merasa wajib menjaga keamanan Taman Rekreasi ini.
Taman Rekreasi dan Pemandian Taman Suruh terletak di desa Taman Suruh, kecamatan Glagah, yang berjarak kurang lebih 7KM dari kota Banyuwangi ke arah barat. untuk mengetahui detail letak Taman Suruh berikut gambar peta nya :


PETA LOKASI
Taman Rekreasi dan Pemandian Taman Suruh terletak di desa Taman Suruh, kecamatan Glagah, yang berjarak kurang lebih 7KM dari kota Banyuwangi ke arah barat. untuk mengetahui detail letak Taman Suruh berikut gambar peta nya :




Tidak ada komentar:

Posting Komentar